Siap-Siap ke Kota Bima 24-26 April, Ada Festival Rimpu Mantika
"Persiapan Festival Rimpu Mantika sudah 90 persen," kata Kepala Bidang Pemasaran Wisata Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Buana Eka Putra, kepada media ini, Sabtu, (19/4/2025).
Buana mengaku dalam Festival Rimpu Mantika ada beberapa acara yang akan digelar, seperti pawai rimpu dengan titik star di Paruga Convention Hall dan Finish di Lapangan Serasuba, pada Sabtu, (26/4/202).
"Dalam Rimpu sendiri, kita targetkan diikuti 70 ribu peserta," ujar Buana.
Selain pawai Rimpu, dalam event tahunan yang masuk Kalender Event Nusantara (KEN) kementrian Pariwisata (Kemenpar) ini juga ada fashion show, tari tradisional, ntumbu Tuta, Kareku Kandei, Rawa Mbojo, Kapatu Mbojo dan Bazar Ekonomi Kreatif.
"Untuk menghadiri Festival ini, kami sudah bersurat Menteri Pariwisata (Menpar) dan Menteri Ekonomi Kreatif (Ekraf)," ujarnya.
Wali Kota Bima, A Rahman mengajak seluruh masyarakat Bima dan Dompu untuk menghadiri dan mensukseskan Festival Rimpu Mantika 2025.
"Ini momentum kita untuk terus melestarikan budaya rimpu yang merupakan warisan budaya masyarakat Bima dan Dompu," ujarnya.
Wali Kota Bima yang akrab disapa Aji Man ini berharap dengan event rimpu mantika pariwasata semakin maju dan ekonomi kreatif di Kota Bima semakin berkembang.
"Pariwisata yang maju dan ekonomi kreatif berkembang akan memberikan kontribusi dalam peningkatan ekonomi daerah dan masyarakat Kota Bima," imbuhnya.(UAS)
Post a Comment