Sambut Ramadhan 2025, Berikut ini Pesan Gubernur NTB Miq Iqbal


Mataram, Media NTB -
Gubernur Provinsi NTB Dr. H. Lalu Muhammad Iqbal, S.IP., M.Si dan Wakil Gubernur Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE., M. I. P, mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa tahun 2025 kepada segenap masyarakat Nusa Tenggara Barat, pada 28 Februari 2025.


"Saya dan Wakil Gubernur NTB mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bagi segenap masyarakat Nusa Tenggara Barat," tutur Gubernur NTB. 


Gubernur NTB juga menyampaikan beberapa pesan menyambut 1 Ramadhan 1446 H. Miq Iqbal, sapaan Gubernur, mengajak masyarakat NTB untuk memaknai bulan puasa sebagai bulan bersih-bersih. Tak hanya bersih-bersih hati dan pikiran, tetapi juga bersih-bersih secara harfiah, yakni membersihkan rumah, tempat ibadah, dan lingkungan sekitar. 


Selain itu, Miq Iqbal juga mengajak masyarakat untuk meningkatkan ibadah pada bulan yang penuh berkah ini. Tetapi tidak lupa juga banyak meluangkan waktu bersama keluarga di rumah masing-masing. Miq Iqbal mengajak masyarakat NTB untuk menjadikannya sebagai moment kembali kepada nilai-nilai kekeluargaan yang penuh kebersamaan dan kehangatan. 


"Back to family values atau kembali ke nilai-nilai keluarga kita," ucap Miq Iqbal. 


Selain itu, Miq Iqbal juga mengajak masyarakat NTB untuk banyak-banyak membantu sesama di bulan puasa. 


"Ini bulan berbagi, sudah saatnya kita memperbanyak berbagi untuk saudara kita yang membutuhkan," ajaknya. 


Tak lupa, Miq Iqbal juga menghimbau kepada masyarakat untuk saling menghormati selama bulan puasa. Bagi restauran dan rumah makan lainnya diminta untuk memasang gorden sebagai bentuk penghormatan dan hiburan malam diminta untuk tidal aktif dulu untuk sementara waktu.


Hal tersebut guna menjaga keaman dan kenyamaan masyarakat selama menjalankan ibadah puasa 2025.(NM)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.